Paket Blogging

Dalam paket Blogging ini akan diberikan materi bagaimana cara membuat blog secara gratis. Dengan blog kita bisa menuangkan segala macam ide di pikiran kita melalui tulisan-tulisan di blog kita sendiri. Bagi yang punya hobi menulis, blog adalah tempat yang bagus untuk melatih kemampuan menulisnya. Di blog ini kita bisa menulis tanpa harus takut kalau tulisan kita akan ditolak atau tulisan kita jelek.

Bagi yang punya hobi-hobi yang lain, juga bisa memanfaatkan blog untuk sharing tentang hobi yang digeluti. Misalkan kita hobi memelihara burung, kita bisa menuliskan apa yang kita tahu tentang burung di blog kita. Mungkin nanti akan ada pengunjung blog yang ternyata juga hobi memelihara burung juga. Dari sini kemudian akan terjadi sharing dan tidak menutup kemungkinan akan berakhir dengan persahabatan atau bahkan menjadi relasi bisnis.

Sekarang blog juga dijadikan tempat atau alat untuk mendulang uang dari internet. Ketika blog kita sudah ramai dikunjungi orang, biasanya akan ada orang yang ingin memasang iklan di blog kita dengan bayaran tertentu. Dari sinilah blog bisa mendatangkan uang.

Tetapi dalam materi blogging kali ini, kita tidak akan membahas sampai ke tahap komersial, tetapi baru dasar-dasar tentang bagaimana cara membuat blog.

Materi yang akan diberikan antara lain:
-    Membuat blog gratis di Blogger
-    Setting blog
-    Membuat profil di blog
-    Posting artikel
-    Memasang gambar/foto
-    Memasang video
-    Mengganti templete
-    Dan tips-tips blogging lainnya

Materi akan diberikan dalam empat kali pertemuan, setiap pertemuan 90 menit. Biaya paket blogging ini Rp. 60.000,- Apabila setelah empat kali pertemuan merasa belum puas atau masih ingin memperlancar lagi dengan pendampingan dari kami, maka akan dikenakan biaya Rp. 10.000,- setiap pertemuan.

Gratis konsultasi atau sharing lewat email atau facebook tentang materi yang telah diajarkan.

Diskon sebesar 20% untuk para guru dan pelajar.